Relawan Bolone Mase Pekalongan Sebar Susu Gratis, Dukung Program Prabowo-Gibran
KFM PEKALONGAN, KAJEN - Relawan Bolone Mase Kabupaten Pekalongan melaksanakan aksi sosial dengan membagikan susu gratis, Jumat (03/01/2024). Kegiatan ini dilakukan sebagai bentuk dukungan terhadap pasangan calon Presiden dan Wakil Presiden, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka, sekaligus wujud kepedulian terhadap kesehatan dan pendidikan anak-anak.
Pembagian susu tahap pertama dilakukan di Pondok Pesantren Asyafiiyah, Desa Tegalontar, Kecamatan Sragi, Kabupaten Pekalongan. Selanjutnya, aksi ini dilanjutkan ke sejumlah Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) di berbagai wilayah Kabupaten Pekalongan.
Baca juga: Truk Careta Sound Music Konvoi di Pekalongan, Lagu Oke Gas Prabowo Gibran Bergema
Menurut Ketua Relawan Bolone Mase Kabupaten Pekalongan, Aap Pratama, kegiatan ini bertujuan membantu anak-anak dan santri memenuhi kebutuhan gizi mereka.
“Keseimbangan gizi sangat penting untuk mendukung proses belajar mereka. Susu gratis ini diharapkan memberikan energi dan meningkatkan konsentrasi anak-anak selama belajar,” jelasnya.
Ia menambahkan, pembagian susu gratis ini juga menjadi bentuk dukungan terhadap program kerja Prabowo-Gibran yang peduli pada pembangunan generasi muda.
Baca juga: Relawan Bolone Mase Bagikan Kaos Prabowo - Gibran di Pasar Kajen, Cuma Hitungan Menit Ludes
“Kami ingin anak-anak di Kabupaten Pekalongan tumbuh cerdas dan sehat. Tidak semua anak memiliki kesempatan minum susu di pagi hari sebelum belajar, dan kami ingin membantu menjembatani kebutuhan ini,” imbuh Aap.
Kegiatan sosial ini direncanakan berlanjut ke berbagai wilayah lainnya di Kabupaten Pekalongan. Relawan Bolone Mase optimistis langkah ini akan memberikan dampak positif bagi masyarakat sekaligus meningkatkan kesadaran akan pentingnya asupan gizi untuk anak-anak.
Komentar Anda