Puluhan Ribu Pendukung Hadiri Kampanye Akbar Fadia-Sukirman Meski Hujan Lebat



KFM PEKALONGAN, KAJEN – Cuaca buruk dengan hujan lebat tak menyurutkan semangat ribuan pendukung yang memadati Kampanye Akbar pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Pekalongan nomor urut 01, Fadia Arafiq dan Sukirman. Kampanye besar ini berlangsung di Lapangan Desa Kebonagung, Kecamatan Kajen, Kabupaten Pekalongan pada Jumat (22/11/2024).

Meski hujan mengguyur wilayah tersebut selama lebih dari satu jam sebelum acara dimulai, antusiasme massa yang datang dari berbagai daerah tidak surut. Mereka tetap memadati lokasi kampanye dengan berbagai atribut, mulai dari partai pengusung, organisasi masyarakat, hingga simpatisan yang datang menggunakan mobil dan sepeda motor.

Baca juga: Ribuan Tim Siap Menangkan Fadia-Sukirman: Targetkan Dukungan 70% Lebih

Acara tersebut juga dimeriahkan oleh penampilan artis-artis ternama seperti Geri Mahesa, Diva Al Diva, serta sejumlah musisi lainnya dari Mahesa Musik Jawa Timur. Hadir pula sejumlah tokoh penting dalam acara ini, termasuk pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Fadia-Sukirman, anggota DPR RI Ashraf Abu, Ketua DPW PKB Jawa Tengah Yusuf Chudlori, serta berbagai perwakilan dari partai pengusung seperti PKB, Golkar, PPP, PAN, dan PKS.

Kehadiran Pasangan Fairus dan Sony Septian yang juga adik kandung Fadia, menambah kemeriahan suasana kampanye. Selain orasi politik dari juru kampanye, acara ini juga dimeriahkan dengan hiburan dan dilanjutkan dengan simulasi pencoblosan nomor urut 01 oleh pasangan calon.




Fadia Arafiq, calon Bupati Pekalongan, mengungkapkan kekagumannya atas antusiasme massa yang hadir. 

"Meskipun hujan lebat, kami tak menyangka bisa mendapatkan sambutan sebesar ini. Bahkan jalan menuju lokasi sudah penuh sesak," ungkapnya. 

Ia memperkirakan jumlah pendukung yang hadir mencapai lebih dari seratus ribu orang, berkat dukungan relawan yang telah terbentuk.

Baca juga: Persiapan Pilkada 2024: Pjs. Bupati Pekalongan Tinjau Gudang Logistik KPU

Fadia juga berpesan agar kampanye dilakukan dengan cara yang baik, santun, dan jauh dari fitnah. 

"Kita harus berkampanye dengan cara yang positif. Masyarakat kini lebih pintar dan mampu menilai mana yang baik dan mana yang tidak. Insya Allah, pada 27 November nanti, nomor 1 akan menang," tegasnya.

Sementara itu, Sukirman, calon Wakil Bupati Pekalongan, menambahkan bahwa Pekalongan membutuhkan lebih banyak hiburan yang bisa menggerakkan perekonomian daerah. 

"Kami ingin menghibur masyarakat sekaligus memajukan ekonomi. Kami akan terus memanfaatkan akses Ibu Fadia ke kalangan artis untuk membawa hiburan dan kegiatan positif lainnya ke Pekalongan," ujarnya.

Dalam kesempatan tersebut, Sukirman juga mengajak masyarakat untuk memilih pasangan nomor urut 01 pada pemilu mendatang, dengan harapan agar perekonomian daerah bisa terus berkembang.

Tidak ada komentar

Tanggapan Anda Tentang Berita Ini ?

Diberdayakan oleh Blogger.