Duet Fadia Arafiq-Sukirman di Pilkada Pekalongan Semakin Dekat, Resmi Daftar Lewat PKB
KFM PEKALONGAN, KAJEN - Langkah duet Fadia Arafiq dan Sukirman menuju Pilkada 2024 di Kabupaten Pekalongan tinggal sedikit lagi. Keduanya telah resmi mendaftarkan diri melalui Partai Kebangkitan Bangsa (PKB).
Partai Golkar dan PKB telah menyatakan secara resmi bahwa mereka akan berkoalisi dalam Pilkada Kabupaten Pekalongan mendatang.
Saat ini, mereka hanya menunggu keputusan rekomendasi dari Dewan Pimpinan Pusat (DPP) kedua partai.
Pada Rabu, 15 Mei 2024, Fadia menyerahkan berkas pendaftarannya sebagai bakal calon bupati (bacabup) ke Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PKB Kabupaten Pekalongan.
Baca juga: Pilkada Kabupaten Pekalongan 2024, Delapan Parpol Siap Berkoalisi
Sebelum mendatangi DPC PKB Kabupaten Pekalongan, Fadia juga telah menyerahkan berkas pendaftarannya di DPC PDI Perjuangan.
Namun, suasana di kedua tempat tersebut sangat berbeda. Di DPC PDI Perjuangan, Fadia hanya menyerahkan berkasnya tanpa seremonial apapun, meskipun diiringi ratusan pendukung.
Sedangkan di markas DPC PKB, Fadia disambut dengan meriah. Seluruh struktural DPC PKB Kabupaten Pekalongan beserta para kader turut menyambutnya. Sukirman juga berdiri di barisan paling depan untuk menyambut Fadia.
Jalanan di sekitar lokasi pun dipenuhi oleh massa dari Golkar dan PKB. PKB mengatur acara dengan sangat formal, menunjukkan keseriusan mereka dalam berkoalisi.
Yang paling mencolok, pembawa acara menyambut kedatangan Fadia dengan ucapan, "Selamat datang calon Bupati Pekalongan dari PKB."
Baca juga: Perolehan Suara Prabowo - Gibran di Kabupaten Pekalongan Melebihi Target yang Ditentukan
Fadia memang mendaftar di PKB sebagai calon bupati, bukan calon wakil bupati. Ia mengatakan, hal ini berdasarkan restu dari tokoh-tokoh PKB, termasuk Gus Yusuf, Ketua DPW PKB Jawa Tengah.
“Insyaallah ini sudah final, kami Partai Golkar berkoalisi dengan PKB untuk mengusung saya dan Mas Kirman di Pilkada 2024. Tinggal menunggu komunikasi dengan DPP pusat dan hasil rekomendasi,” ujarnya.
Sementara itu, Sukirman menyatakan dirinya mendaftar sebagai calon wakil bupati, meskipun PKB adalah partai pemenang Pileg 2024 di Kabupaten Pekalongan.
"Saya memang langsung mengisi formulir pendaftaran sebagai bacawabup. Jadi ini sudah resmi, meski keputusan final tetap menunggu dari DPP," pungkasnya.
Komentar Anda