Fantastis: 6,8 Miliar Untuk Revitalisasi Alun-alun Kajen, Bikin Penasaran Hasilnya

Pembangunan Alun-alun Kajen nampak sudah dimulai.

KFM PEKALONGAN, KAJEN - Alun-alun Kajen Kabupaten Pekalongan akan segera ditata ulang. Adapun anggaran untuk merevitalisasi Alun-alun tersebut sebesar 6,8 miliar dan ditargetkan selesai dalam dua tahun kedepan.

Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Pekalongan, M Yulian Akbar menjelaskan, yang akan ditata terlebih dahulu adalah sistem drainase lapangan, kemudian pedestrian atau trotoar, dan gapura.

Selain itu, yang paling utama dalam revitalisasi tersebut adalah pembuatan ikon kota Santri berupa Al Qur'an yang di kelilingi air mancur warna-warni.

" Sebagaimana yang disampaikan Bupati, yang ingin menampilkan, membangun, semacam ikon kota kita, yang paling ditonjolkan adalah ikonnya, yaitu air mancur Al Qur'an," jelas Akbar.

Ditambahkan oleh Bupati Pekalongan, Fadia Arafiq, Alun-alun akan ditata ulang dengan konsep kekinian namun tetap tidak meninggalkan identitas sebagai kota santri. Harapannya bisa menjadi magnet sehingga makin banyak wisatawan yang datang ke Kabupaten Pekalongan.

" Pekalongan ini biar lebih cantik lagi, lebih bagus sehingga banyak wisatawan yang akan datang ke Pekalongan ini melihat perubahan Kabupaten Pekalongan. Karena saya lihat kalau sekarang ini kan seperti senyap gak ada apa-apa," jelas Fadia.


Terkait PKL, pihaknya akan menata sedemikian rupa. Ditempatkan di tempat yang bagus, rapi dan bersih. Selain itu juga ada live musiknya.

" Iya tapi tidak menghilangkan mereka nggak, tapi kita tata yang rapi bersih. Kalau bisa di tempat mereka itu mungkin ada panggung sedikit gitu. Kalau ada yang mau nyanyi nyanyi di situ kan bisa di tempat yang mereka makan itu. Jangan sampai kesanya kayak orang terbuang. Siapapun juga bisa ikut berjualan di situ Tinggal daftar aja sih," tambah Bupati.

Sementara itu, Sekda M Yulian Akbar menambahkan, selain penataan ulang Alun-alun Kajen, Pemkab juga akan merevitalisasi Gedung Kesenian yang sudah10 tahun mangkrak. Anggaran yang disiapkan kurang lebih 3,5 miliar dan ditargetkan selesai pada tahun 2023.

"kami juga ada rencana menghidupkan kembali gedung kesenian. Kita targetkan gedung itu kita revitalisasi tahun 2023, kita tata, menjadi pusat anak-anak muda berkreasi, berinovasi." pungkasnya.



Penulis: Nuke

Tidak ada komentar

Tanggapan Anda Tentang Berita Ini ?

Diberdayakan oleh Blogger.