PAN Targetkan Sembilan Kursi




KFM PEKALONGAN, KAJEN - Pemilu 2024, Partai Amanat Nasional (PAN) Kabupaten Pekalongan targetkan sembilan kursi. Daerah pemilihan (Dapil) II, III dan IV di proyeksikan akan muncul dua nama pemenang dari 45 bakal calon legislatif (bacaleg) yang mereka persiapkan. 


Ketua DPD PAN Kabupaten Pekalongan Candra Saputra menjelaskan, pada Pemilu 2019, di Kabupaten Pekalongan PAN meraih empat kursi. Pada 2024 nanti target sembilan kursi sangat masuk akal. 


"Kami sudah mengukurnya, dan kami tidak asal-asalan mengambil target itu. Kami optimistis bisa mencapainya," ucapnya. 


Hingga saat ini sudah 43 nama bacaleg dari PAN siap bertarung. Pihaknya masih membuka dua nama lagi. 


"Kami proyeksikan dua nama ini perempuan, karena yang 43 sudah laki-laki," seperti dikatakan Candra usai Rapat Kerja Daerah II di Karanganyar, Sabtu (25/6). 


Menurutnya, dari lima dapil di Kabupaten Pekalongan, kekuatan PAN sama kuat. Namun Dirinya optimis, dapil II, III, IV, masing-masing akan menang dua kursi. 


"Target total kami membidik sembilan kursi," kata Candra. 



Penulis: Nuke

Tidak ada komentar

Tanggapan Anda Tentang Berita Ini ?

Diberdayakan oleh Blogger.