Sharp Magonote Pekalongan Manjakan Konsumen Dengan Hadiah Menarik

Opening ceremoni Sharp Magonote Pekalongan.



KFM PEKALONGAN, PEKALONGAN - PT Sharp Electronics Indonesia kembali hadir untuk memanjakan para konsumen setianya. Kali ini PT Sharp Electronic Indonesia memanjakan para konsumen di Kota Pekalongan, Jawa Tengah. 


Atom Sales dan Marketing PT Sharp Electronic Indonesia Abdullah Aziz mengatakan bahwa pihaknya menggelar event Sharp Magonote di Kota Pekalongan. Event ini digelar mulai 27 Mei hingga 26 Juni 2022. 


Ia menuturkan bahwa program Sharp Magonote adalah sebuah event dimana pembeli dengan nominal belanja Rp 1,5 juta berhak mendapatkan kupon undian doorprize atau giveaway. Tidak hanya yang membeli produk Sharp secara cash saja, akan tetapi yang membeli dengan cara kredit juga berhak mendapatkan kupon undian.


"Kami memberikan apresiasi kepada masyarakat di Pekalongan. Dimana masyarakatnya sangat loyal pada produk Sharp. Makanya dari tanggal 27 Mei sampai 26 Juni 2022 kami mengadakan event di Pekalongan. Dimana pembelian  senilai Rp 1,5 juta, masyarakat bisa datang ke tempat kita untuk menukarkan promo yang nanti akan diundi diakhir penyelenggaraan event. Nantinya akan ada hadiah menarik berupa produk Sharp bagi masyarakat yang beruntung," tutur Abdullah Aziz.


"Ada juga hadiah langsung souvenir menarik bagi konsumen yang melakukan pembelian produk Sharp di atas Rp 2 juta. Di sini (Centre Point Sharp Magonote Ruko Jalan Diponegoro, Pekalongan) juga ada game yang kami adakan. Masyarakat bisa bermain di sini dan mendapatkan hadiah menarik," imbuhnya. 


Pihaknya mengajak masyarakat di Pekalongan untuk berbondong-bondong berbelanja di toko-toko elektronik di Pekalongan dan membeli produk Sharp. Abdullah Aziz membeberkan selain produknya berkualitas, promo-promo menarik juga dihadirkan PT Sharp Electronic Indonesia di Pekalongan. 


Sejumlah komunitas di Pekalongan digandeng untuk terlibat dalam konvoi dan parade serta pembagian masker saat opening ceremoni Sharp Magonote Pekalongan. Diantaranya ada lady carnival, marching band, dan komunitas vespa Pekalongan. 


Selain itu ditampilkan pula tarian Genjreng Party yang melibatkan anak-anak Pekalongan. Sementara itu prosesi pemukulan bedug sebagai tanda pembukaan event Sharp Magonote di Pekalongan.


Tidak ada komentar

Tanggapan Anda Tentang Berita Ini ?

Diberdayakan oleh Blogger.