Sekitar 4000 Pelajar Kabupaten Pekalongan Ikut Grebek Vaksinasi

KFM PEKALONGAN, KAJEN - Ribuan pelajar setingkat SMA dan SMK di wilayah Kabupaten Pekalongan, Jawa Tengah menjalani vaksinasi massal. Di SMAN 1 Kedungwuni ada 1.073 pelajar yang menjalani vaksinisasi Covid-19. Sebelum diberikan vaksin, mereka diminta untuk rapid antigen, Sabtu (4/9/2021). 

Plt Dindikbud Kabupaten Pekalongan Haryanto Nugroho, saat monitoring di SMA Kedungwuni mengatakan, bahwa kegiatan ini akan meningkatkan dan memperbaiki data capaian vaksinasi khususnya pelajar di Kabupaten Pekalongan.Sehingga ia berterimakasih kepada jajaran TNI yang telah mengerahkan pasukan untuk melakukan grebek vaksin ke sekolah-sekolah. 

"Hari ini ada empat sekolah SMA dan SMK yang melakukan vaksinasi Covid-19 untuk sasaran pelajar. 4 sekolah tersebut di antaranya SMAN 1 Kajen, SMAN 1 Kedungwuni, SMKN 1 Kedungwuni, dan SMKN 1 Sragi.Total ada 4.000 lebih pelajar yang melakukan vaksinasi untuk hari ini." 

Haryanto mengungkapkan adanya kegiatan ini harapanya bisa meningkatkan capaian vaksinasi pelajar di Kabupaten Pekalongan yang masih rendah sekali capaianya. Padahal seperti diketahui vaksin merupakan upaya agar imunitas tubuh lebih baik. Sehingga hal itu juga salah satu yang menjadi faktor terlaksanannya pembelajaran tatap muka untuk dibuka kembali. 

Sementara itu, Okina Aisha Justicia Akbar (15) kelas 11 MIPA SMAN 1 Kedungwuni mengatakan, ia baru pertama kali ikut vaksinasi ini. Awalnya takut tapi setelah mencoba menenangkan diri akhirnya tidak takut dan tidak sakit juga. Ia berpesan untuk para pelajar seusianya agar tidak sungkan untuk vaksinasi agar bisa kembali belajar di sekolah seperti dulu lagi. 



Penulis : Nuke Shavila | Editor : Tiwi Maharani | Berita Pekalongan bisa didengar melalui 103,1 Radio KFM | Sakpore Dangdute Pas Infone

Tidak ada komentar

Tanggapan Anda Tentang Berita Ini ?

Diberdayakan oleh Blogger.