Bagi Penyandang Disabilitas Bisa Ikut Upacara HUT RI itu Istimewa

KFM PEKALONGAN, KAJEN - Keluarga Besar Disabilitas Mandiri (KBDM) Kabupaten Pekalongan patut mendapatkan apresiasi. Sebab meskipun secara fisik mereka kurang sempurna namun nasionalisme dan kecintaan mereka terhadap Indonesia tidak berkurang. 

Dalam rangka memperingati HUT Republik Indonesia ke 76, Keluarga Besar Disabilitas Mandiri (KBDM) melakukan upacara bendera. Bertempat di lahan kosong RT 2 RW 5 Perum Putri Aida, Desa Tanjungsari, Kecamatan Kajen, Kabupaten Pekalongan, Jawa Tengah, Selasa (17/8/2021). 

Yang menarik dari upacara tersebut adalah para petugas upacara itu semua dilakukan oleh penyandang disabilitas, dari mulai petugas pengibar bendera, komandan upacara, pembawa teks pancasila dan pembaca doa. Adapun dalam pelaksanaannya berlangsung khidmat serta menerapkan protokol kesehatan. Setidaknya ada 26 peserta upacara yang semuanya adalah para difabel. 

Salah seorang difabel, Setya Isna Aulia (15) menceritakan, jika ia merasa senang dan bangga karena bisa mengikuti upacara secara langsung dalam memperingati HUT Republik Indonesia ke 76 tahun ini. "Sebelumnya sudah pernah mengikuti upacara peringatan kemerdekaan Indonesia tapi di depan TV. Kalau upacara beneran baru kali ini." 



Hal senada juga disampaikan oleh Sofyansah (29) penyandang disabilitas yang kesehariannya menjaga tempat pemotongan ayam potong di Pasar Kajen. Demi mengikuti upacara ia menghentikan aktifitas rutinnya ditempat pemotongan ayam. 

"Sehari-hari saya menjaga tempat pemotongan ayam potong di Pasar Kajen. Mengikuti upacara peringatan hari kemerdekaan ini baru pertama kali dan perasaannya degdegan, senang, dan bangga ikut upacara.Mengikuti upacara hari kemerdekaan Indonesia ini sebagai salah satu bukti rasa berbangsa dan cinta tanah air," ucap Sofyansah. 

Eko Waluyo perwakilan dari orangtua penyandang disabilitas mengatakan, peserta yang mengikuti upacara ini hanya beberapa saja, karena keterbatasan sehingga yang mengikuti upacara hanya seadanya saja. Upacara peringatan kemerdekaan Indonesia ini baru pertama kali dilakukan oleh teman-teman penyandang disabilitas Kabupaten Pekalongan. Adapun usai upacara akan dilakukan lomba-lomba pada para difabel.


Penulis : Sigitbram | Editor : Tiwi Maharani | Berita Pekalongan bisa didengar melalui 103.1 Radio KFM | Sakpore Dangdute Pas Infone

Tidak ada komentar

Tanggapan Anda Tentang Berita Ini ?

Diberdayakan oleh Blogger.