Asip Kholbihi : " Soal Kekosongan Formasi Biar Jadi Tugasnya Kepala Daerah Terpilih "

bupati-pekalongan-asip-kholbihi-soal-kekosongan-formasi-eselon-2-nunggu-pelantikan-bupati-terpilih

KFM PEKALONGAN, KAJEN - Pemkab Pekalongan hingga kini belum menentukan formasi terkait posisi sejumlah kepala dinas yang mengalami kekosongan. Setidaknya ada delapan posisi yang belum terisi untuk tingkat eselon dua.

Delapan posisi yang masih kosong tersebut terdapat pada Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD), DKKP, PERKIM, Asisten 2 dan 3, Staf Ahli serta Sekretaris Daerah.

Disinggung soal kekosongan tersebut, Bupati Pekalongan Asip Kholbihi usai sidak ASN, senin (17/5/2021) mengatakan, pengisian formasi yang kosong itu menunggu pelantikan bupati terpilih yang akan dilaksanakan bulan juni.

" Nantilah, nanti kita nunggu pelantikan bupati terpilih Insya Allah bulan Juni, setelah itu nanti akan ditata termasuk menyangkut kekosongan-kekosongan," kata Asip.

Dikatakan oleh bupati Asip Kholbihi, bahwa tugasnya saat ini adalah mengantarkan pergantian pimpinan daerah agar berjalan normal dan normatif supaya semuanya memiliki daya dukung tinggi terhadap kepala daerah yang akan datang.

" Kalau eselon dua kondisi sekarang ini ada delapan. nanti itu biar jadi bagian dari PR tapi kita sudah menyiapkan kerangkanya secara profesional."

Menurut Asip, dalam memenuhi formasi yang kosong tersebut, seperti yang sudah-sudah akan dilakukan secara transparan dan normatif.

Namun demikian Asip berharap, nantinya siapapun yang menjabat atau menduduki posisi yang kosong tersebut bisa mendukung bupati terpilih, agar pembangunan yang telah berjalan baik saat ini dapat dilanjutkan, syukur-syukur dapat lebih baik lagi.

      Baca Juga :

Penulis : Sigitbram | Editor : Tiwi Maharani | Berita Pekalongan dapat anda dengarkan melalui 103.1 Radio Kfm | Sakpore Dangdute Pas Infone |

Tidak ada komentar

Tanggapan Anda Tentang Berita Ini ?

Diberdayakan oleh Blogger.