Bupati Tawarkan Relokasi Bagi Warga Dusun Simonet
Bupati Pekalongan bersama rombongan saat meninjau Dusun Simonet yang terdampak rob. |
KAJEN - Bupati Pekalongan menawarkan relokasi bagi Warga Dusun Simonet Desa Semut Kecamatan Wonokerto,lantaran rob selalu menggenangi pemukiman warga setempat.
"Ini sudah hampir sebulan air pasang sehingga pemukiman tergenang....Simonet ini kan pulau kecil ya..jadi pulaunya terpisah dengan Kabupaten Pekalongan.Kita prihatin kalau air pasang,sehingga kami menawarkan solusi relokasi untuk warga,tapi mata pencahariannya tetap disini kan mereka nelayan,"ungkap Bupati Pekalongan,KH.Asip Kholbihi saat meninjau langsung pemukiman warga Simonet,Selasa (02/06/2020).
Dikatakan,di Dukuh Simonet total ada 56 rumah dan 64 KK.Menurutnya relokasi adalah langkah terbaik mengingat warga Dusun Simonet tinggal di Dusun terpencil dan terpisah dari Dusun lain.
"Total di Dusun Simonet ini ada sekitar 56 rumah, 64 KK.Kita berfikir warga ini nyaman atau tidak tinggal di dusun terpencil pisah dengan dusun lain yang ada di Desa Semut mengingat kalau kondisi air pasang makin tinggi , permukaan laut makin tinggi dukuh ini tergenang,"ujarnya.
Dikatakan,di Dukuh Simonet total ada 56 rumah dan 64 KK.Menurutnya relokasi adalah langkah terbaik mengingat warga Dusun Simonet tinggal di Dusun terpencil dan terpisah dari Dusun lain.
"Total di Dusun Simonet ini ada sekitar 56 rumah, 64 KK.Kita berfikir warga ini nyaman atau tidak tinggal di dusun terpencil pisah dengan dusun lain yang ada di Desa Semut mengingat kalau kondisi air pasang makin tinggi , permukaan laut makin tinggi dukuh ini tergenang,"ujarnya.
Menurut Bupati,memang untuk mewujudkannya butuh proses yang tidak sebentar,namun sosialisasi sudah disampaikan melalui Kepala Desa Semut.
"Jika mengunakan rekayasa teknik tidak memungkinkan, mengingat kondisi alam. Sehingga alternatif paling ideal untuk menyelamatkan warga itu adalah relokasi. Mereka kalau siang bisa di sini, tapi kalau malam lebih amannya di desa," Imbuhnya.
"Jika mengunakan rekayasa teknik tidak memungkinkan, mengingat kondisi alam. Sehingga alternatif paling ideal untuk menyelamatkan warga itu adalah relokasi. Mereka kalau siang bisa di sini, tapi kalau malam lebih amannya di desa," Imbuhnya.
Disebutkan,pihak desa sudah menyiapkan lahan untuk relokasi,sedangkan Pemkab Pekalongan secepatnya akan koordinasi dengan Pemprov dan Pemerintah Pusat untuk mekanisme pembiayaannya.
Adapun,selain meninjau Dusun Simonet yang terdampak air laut pasang, Bupati Pekalongan yang juga didampingi beberapa Kepala OPD juga meninjau TPI Wonokerto yang juga terdampak rob dan mengunjungi para pengungsi di Masjid Desa Semut. (Ros-Nk)
Komentar Anda