TMMD, Infrastruktur Desa Di Perbaiki
Secara simbolis Bupati Pekalongan Asip Kholbihi mengurug dengan batu krakal untuk pengaspalan jalan Desa Pantirejo. |
KAJEN - Bertempat di Balai Desa Pantirejo Kecamatan Kesesi, Bupati Pekalongan KH Asip Kholbihi SH.M.Si resmi membuka TNI Manunggal Membangun Desa ( TMMD) Reguler Kabupaten Pekalongan, Senin pagi (16/03/20).
Menurut Bupati, TMMD ini dibiayai dari dua mata anggaran, dari provinsi dan pemkab. Dikerjakan oleh TNI, kodim 0710 dan warga masyarakat.
“Yang paling penting dengan kegiatan TMMD kita bisa mendapatkan manfaat yang luar biasa yaitu edukasi dari para anggota TNI yang diterjunkan ke desa Pantirejo kecamatan Kesesi, merekatkan kembali tali silaturahmi juga memperkokoh interaksi sosial antara TNI dan masyarakat sekaligus memperbaiki infrastruktur desa. Ini sangat penting karena daerah Pantirejo ini daerah penyangga swasembada pangan di kabupaten Pekalongan. Dengan infrastruktur yang bagus, mudah-mudahanan nanti hasil pertaniannya meningkat, kondisi wilayahnya aman, itu adalah makna dari kesejahteraan yang hadir di desa-desa di kabupaten Pekalongan “, ujar bupati.
Bupati berharap pelaksanaaan TMMD Reguler tersebut bisa tepat waktu dan hasilnya bermanfaat untuk masyarakat Pantirejo khususnya dan masyarakat kabupaten Pekalongan pada umumnya. Karena ini jalan konektor desa, menghubungkan antar desa-desa yang ada di sekitar Pantirejo.
Sementara itu Dandim Pekalongan Letkol Inf Arfan Johan Wihananto, S.IP.,MMS menambahkan bahwa kegiatan TMMD melibatkan personel dari Kodim maupun luar Kodim dan dimulai 16 Maret 2020 sampai dengan 14 April 2020, dilaksanakan selama 30 hari.
"Sesuai program yang direncanakan, TMMD regular ini dilaksanakan tidak hanya berupa program fisik, seperti pengaspalan jalan tapi juga non fisik misalnya peyuluhan-penyuluhan seperti pertanian, peternakan, kesehatan dan lain-lain" ujar Dandim.
Ia berharap dari kegiatan ini dapat tercapai sarana fisik maupun non fisik, tentunya bisa bermanfaat bagi masyarakat. Di sisi lain bisa meningkatkan kedekatan TNI Polri dan aparat pemerintah dengan masyarakat Pantirejo Kesesi. (NK)
Komentar Anda