Munafah Berharap Ikan Menjadi Menu Wajib Di Meja Makan Anak-Anak Windurojo

Siswa siswi SD di Desa Windurojo diajak untuk Gemar Makan Ikan

KESESI – TP PKK Kabupaten Pekalongan bersama Dinas Kelautan Dan Perikanan Kabupaten Pekalongan melaksanakan gerakan memasyarakatkan Gemar Makan Ikan atau GEMARI bersama siswa siswi SD 01 Windurojo,SD 2 Windurojo,SD 3 Windurojo dan SD 4 Windurojo dan masyarakat Desa Windurojo lainnya,di halaman Balai Desa Windurojo Kecamatan Kesesi Kabupaten Pekalongan,Rabu (11/02/2020).

Ketua TP PKK Kabupaten Pekalongan,Hj Munafah Asip dalam sambutannya mengatakan,merasa bangga kepada siswa-siswi yang sudah hadir dalam kegiatan tersebut.menurutnya,mereka adalah generasi penerus bangsa yang harus sehat ,kuat dan cerdas.

“Salah satu upaya agar tumbuh sehat dan terhindar dari stunting adalah dengan gemar makan ikan,”ungkapnya.

Dikatakan,acara GEMARIKAN tersebut dalam rangka meningkatkan kegemaran makan ikan anak-anak sekolah.

“Serta merupakan salah satu cara mendorong peningkatan Angka Konsumsi Ikan (AKI) Kabupaten Pekalongan dari 23,32 Kg/Kapita/Tahun pada tahun 2019 menjadi 23,50 Kg/Kapita/Tahun pada tahun 2020,”ujarnya.

Pihaknya berharap,setelah acara ini,pihaknya berharap kepada Camat,Ketua TP PKK Kecamatan dan Desa serta tokoh masyarakat dapat mendorong warganya untuk menggiatkan konsumsi makan ikan.


“Ikan harus menjadi menu wajib di meja makan.agar anggota keluarga berselera mengkonsumsi ikan,olahlah ikan dengan berbagai variasi makanan,tidak hanya digoreng atau dibakar saja,”tuturnya.


Menurutnya ikan sangat bermanfaat bagi pertumbuhan dan perkembangan anak dimasa yang akan datang dan menambah kecerdasan bagi anak-anak.

“sehingga mampu menyiapkan SDM yang tanggu dan kuat dalam segala hal dimasa yang akan datang,”tandasnya.

Gemari di  Desa Windurojo dihadiri para tokoh masyarakat

Sementara itu,Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Kabupaten Pekalongan,Sirhan menuturkan,ditingkat Jawa Tengah,Kabupaten Pekalongan menempati urutan ke 15 untuk konsumsi ikan.

"Harapan kami melalui tim penggerak PKK baik tingkat kabupaten,tingkat kecamatan atau desa bisa mengedukasi kepada masyarat untuk terus meningkatkan angka konsumsi ikan,"pungkasnya.

Hadir pula dalam acara tersebut Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayan Kabupaten Pekalongan,Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kabupaten Pekalongan,Camat Kesesi,Tim Penggerak PKK Kecamatan Kesesi dan seluruh desa di Kecamatan Kesesi,Kepala Desa Windurojo,serta Kepala Sekolah dan guru di Windurojo.(Ros-Nk)

Tidak ada komentar

Tanggapan Anda Tentang Berita Ini ?

Diberdayakan oleh Blogger.