Banjir Kabupaten Pekalongan,Ribuan Warga Mengungsi


KAJEN - Lima Kecamatan di Kota Santri terendam banjir sejak selasa (25/02/2020) sehingga total ada 25 desa yang terkena bencana banjir,padahal sebelumnya hanya tiga kecamatan yang terendam banjir.

M Rofik Maulana,petugas PMI Kabupaten Pekalongan saat ditemui di posko induk tanggap bencana di aula Kecamatan Wiradesa, Rabu (26/2/2020) dini hari menuturkan,data terakhir yang diterima sekitar pukul 20.40 WIB, jumlah keseluruhan rumah yang terdampak banjir yaitu 13.446 rumah, 18.924 kepala keluarga, dan 64.600 jiwa.

"Sedangkan untuk jumlah yang mengungsi, ada 2.830 jiwa yang terbagi di 34 titik pengungsian di lima kecamatan.Untuk ketinggian air sendiri saat ini mencapai 40 centimeter hingga 50 centimeter,"ungkapnya.

Menurutnya, lima kecamatan yang terendam banjir yaitu Wonokerto, Siwalan, Wiradesa, Tirto, dan Sragi.Sedangkan paling parah berada di Kecamatan Wonokerto.

"Untuk ketinggian air sendiri saat ini mencapai 40 centimeter hingga 50 centimeter," katanya.

Adapun,berikut data pengungsi dan warga terdampak banjir dari PMI Kabupaten Pekalongan.

1. Wilayah Kecamatan Tirto

- Desa Jeruksari : 1.620 rumah, 1.871 KK, 8.206 jiwa

- Desa Mulyorejo : 674 rumah, 760 KK, 2.232  jiwa

- Desa Karangjompo : 592 rumah, 889 KK, 3.600 jiwa

- Desa Pacar Tirto : 632 rumah, 990 KK, 2.970 jiwa

- Desa Samborejo : 110 rumah, 121 KK, 618 jiwa

- Desa Tegaldowo : 656 rumah, 965 KK, 3.327  jiwa

2. Wilayah Kecamatan Wiradesa

- Desa Bener : 433 rumah, 433 KK, 1.851 jiwa

- Desa Pekuncen : 345 rumah, 345 KK, 1.380 jiwa

- Desa Mayangan : 25 rumah, 25 KK, 100 jiwa

3. Wilayah Kecamatan Siwalan yang terdampak banjir.

- Desa Depok : 600 rumah, 650 KK, 1.800 jiwa

- Desa Blacanan : 400 rumah, 700 KK, 1.200 jiwa

- Desa Boyoteluk : 300 rumah, 300 KK, 1.200 jiwa

- Desa Sipaet : 130 rumah, 175 KK, 450 jiwa

4. Wilayah Kecamatan Wonokerto 

- Desa Wonokerto Wetan : 672 rumah, 928 KK, 3.150 jiwa.

- Desa Bebel : 423 rumah, 872 KK, 1.647 jiwa

- Desa Rowoyoso : 488 rumah, 609 KK, 2.282 jiwa

- Desa Pesangrahan : 711 rumah, 879 KK, 2.940 jiwa

- Desa Wonokerto Kulon : 1.425 rumah, 1.868 KK, 4.850 jiwa

- Desa Api-api : 950 rumah, 1.401 KK, 4.551  jiwa

- Desa Tratebang : 470 rumah, 765 KK, 2.931 jiwa

- Desa Pecakaran : 575 rumah, 1.214 KK, 5.052 jiwa

- Desa Semut : 311 rumah, 550 KK, 2.650 jiwa

- Desa Blacanan : 65 rumah, 85 KK, 425  jiwa

- Desa Boyoteluk : 679 rmh, 1.374 KK, 4.458 jiwa

5. Wiilayah Kecamatan Sragi

Kelurahan Sragi : 205 rumah, 205 KK, 722 jiwa

Total keseluruhan rumah yang terdampak banjir yaitu : 13.446 rumah, 18.924 KK, dan 64.600 jiwa.

Posko Pengungsian

Di Desa Karangjompo, Kecamatan Tirto ada beberapa titik pengungsian yaitu :

- Musala Nur Said jumlah pengungsi 22 jiwa
- Rumah bapak Riyan Mustofa jumlah pengungsi 20 jiwa
- TPQ Nurul Hidayah jumlah pengungsi 40 jiwa
- Musala Nurul Islam jumlah pengungsi 40 jiwa
- Tenda Dinsos di Karangjompo jumlah pengungsi 30 jiwa
- Masjid Al-Falah jumlah pengungsi 40  jiwa
- Masjid PT. Dupantek jumlah pengungsi 375  jiwa
- Musala Al- Hikmah jumlah pengungsi 44 jiwa
- Musala Nurul Salam jumlah pengungsi 54  jiwa
- Kantor Sukun jumlah pengungsi 13  jiwa
- Pos lemah abang jumlah pengungsi 73  jiwa
- Musala Nurul Imam jumlah pengungsi 26  jiwa
- Musala Nurul Huda jumlah pengungsi 51  jiwa

Tempat Pengungsian di Desa Tegaldowo Kecamatan Tirto ada beberapa titik pengungsian yaitu : 

- Rumah Lurah Tegaldowo jumlah pengungsi 146 jiwa
- Musala Istiqomah RT 1 Tegaldowo jumlah pengungsi 219 jiwa
- Musala Istiqomah  RT 07 Tegaldowo jumlah pengungsi 79 jiwa
- Kantor TPS 3R Tegaldowo jumlah pengungsi 120 jiwa
- Musala Nurul Ibad Tegaldowo jumlah pengungsi 320 jiwa
- Masjid Jami Tegaldowo jumlah pengungsi 85 jiwa

4. Desa Mulyorejo, di Kecamatan Tirto ada beberapa titik pengungsian yaitu :

- Tenda RT 13 jumlah pengungsi 57 jiwa
- Tenda RT 12 jumlah pengungsi 50 jiwa
- Tenda RT 9 jumlah pengungsi 65 jiwa
- Tenda RT 8 jumlah pengungsi 105 jiwa
- Musalah Nurul Khasanah jumlah pengungsi 70 jiwa
- Kantor pengurus IPAL jumlah pengungsi 25 jiwa
- Masjid Mulyorejo jumlah pengungsi 50 jiwa
- Gedung PAUD Mulyorejo jumlah pengungsi 25 jiwa

5. Kelurahan Bener, KecamatanWiradesa  ada beberapa titik pengungsian yaitu ;

- Musala Al Amin jumlah pengungsi 40 jiwa
- Posko Kopindo jumlah pengungsi 150 jiwa

6. Kecamatan Wonokerto ada beberapa titik pengungsian yaitu :

- Posko Desa Sijambe jumlah pengungsi 150 jiwa
- Masjid Pesangrahan jumlah pengungsi 73 jiwa
- Masjid Jami Api-api jumlah pengungsi 40 jiwa

Total keseluruhan pengungsi : 2.830 jiwa.

Sementara itu, Siti Hamidah (48) warga Desa Pacar Wetan RT 5 RW 2, Kecamatan Tirto mengatakan saat inj yang dibutuhkan pengungsi yaitu obat-obatan dan pakaian.

"Kalau makanan, selimut, popok bayi sudah diberikan batuan. Tapi, untuk pakaian layak pakai belum ada. Karena, semua pakaian basah semua akibat banjir.Untuk obat-obatan juga masih kurang. Sudah banyak warga yang mengeluhkan gatal-gatal dan tidak adanya minyak penghangat badan," katanya.(Ros-Nk)


Tidak ada komentar

Tanggapan Anda Tentang Berita Ini ?

Diberdayakan oleh Blogger.